Class Black Desert – Game MMORPG Open World sudah banyak ditunggu oleh para penggemarnya, apalagi untuk Black Desert Mobile. Permainan tersebut sudah bisa dimainkan dan belakangan ini sudah ada berbagai class yang dapat digunakan oleh pemain. Lantas apa saja kemampuan dari lima class Black Desert Mobile? Berikut ini penjelasannya.
Lima Class Black Desert Mobile
- Warrior

Warrior merupakan class Black Desert Mobile yang menggunakan pedang dan tameng untuk bisa menyerang semua musuh. Warrior memiliki damage yang besar dan juga bisa meningkatkan pertahanan tinggi sebab bisa menangkis semua serangan musuh menggunakan tameng miliknya.
Ketika Awakening Warrior tersebut menggunakan senjata Great Sword dimana akan membuatnya menjadi role full DPS. Skill Awakening dari Warrior juga memiliki life steal yang sangat besar dan tidak perlu terlalu khawatir terhadap HP sebab bisa mengisi kembali dengan cara menyerang musuh.
- Ranger

Selanjutnya ada ranger yang merupakan class dengan tipe jarak jauh sebab menggunakan panah untuk menyerang. Ranger ini bisa mencicil damage pada musuh dengan jarak jauh yang aman. Skill Awakening tipe serangan ranger ini bisa berubah drastis ketika harus mengeluarkan serangan jarak dekat dengan senjata Kamasylven Sword.
[postingan number=3 tag=”black-desert-mobile”]
- Witch

Class ketiga ada witch yang dapat menyerang musuh menggunakan serangan magic dengan memfokuskan beberapa elemen seperti tanah, api, air, dan juga petir. Witch ini juga bisa menjadi support sebab memiliki skill healing yang akan memulihkan HP miliknya ataupun rekan lainnya.
- Giant

Selanjutnya ada Giant yang memiliki tubuh besar seperti monster. Giant merupakan class yang menggunakan kapak untuk memfokuskan serangan fisiknya. Giant memiliki crowd control yang menyebalkan dan bisa digunakan untuk moed PVP.
- Valkyrie

Valkyrie merupakan class warrior tetapi memiliki skill tambahan seperti healing dan buff tertentu untuk tim. Pada saat Awakening maka Valkyrie akan menggunakan senjata dengan nama Lancia yaitu berupa tombak besar dengan tameng. Pertahanannya sangat tinggi sebab tamengnya sangat sulit untuk ditembus.
Itulah beberapa class yang di Black Desert Mobile dan dapat anda gunakan untuk bermain bersama dengan teman-teman.